-->

Kamis, 10 April 2008

Suku Bunga Korea Selatan Bertahan Di Posisi 5 %

Suku Bunga Korea Selatan Bertahan Di Posisi 5 %
oleh : zulfikar
Bank sentral Korea Selatan (Korsel) pada Kamis mempertahankan tingkat suku bunga utamanya pada 5,0 persen selama delapan bulan berturut-turut karena bank terus berupaya mengatasi inflasi yang melonjak.The Bank of Korea menjadikan melawan inflasi sebagai prioritasnya meski seruan untuk mengambil langkah-langkah untuk meningkatkan perekonomian di tengah bayangan resesi di Amerika Serikat.AS merupakan mitra dagang terbesar kedua Korsel setelah China.Bank sentral terakhir memangkas tingkat bunga utama pada November 2004, dengan menurunkannya menjadi 3,25 persen. Bank itu mempertahankan level itu hingga September 2005, sebelumnya menaikkannya sebesar 175 basis poin antara Oktober 2005 dan Agustus 2007 menjadi 5,0 persen.


Melonjaknya harga biji-bijian dan minyak telah memicu inflasi, yang meningkat 3,9 persen "year on year" pada Maret. Presiden Lee Myung Bak mengatakan usaha melawan kenaikan harga merupakan prioritasnya dan mengambil langkah untuk mengawasi harga sejumlah barang pokok.

Harga minyak mentah Dubai, patokan Korsel, melonjak 64,4 persen pada Maret dibandingkan dengan setahun sebelumnya. Negara itu, pembeli minyak mentah terbesar kelima dunia, mengandalkan sepenuhnya kepada impor untuk kebutuhan minyaknya.

Pemerintah mentargetkan tingkat pertumbuhan sekitar enam persen pada tahun ini namun sejumlah ekonom yakin ini akan tidak mungkin sehubungan situasi internasional yang sulit.

Bank sentral mengatakan perekonomian diperkirakan akan tumbuh 4,7 persen pada tahun ini, turun dari lima persen pada tahun lalu. (Antara/AFP)




0 Comments: